BADAN LAYANAN UMUM
(BLU)
Badan Layanan Umum yang selanjutnya disingkat BLU adalah instansi di lingkungan Pemerintah yang dibentuk untuk memberikan pelayanan kepada masyarakat berupa penyediaan barang dan/atau jasa yang dijual tanpa mengutamakan mencari keuntungan dan dalam melakukan kegiatannya didasarkan pada prinsip efisiensi dan produktifitas.
Satu-satunya satker BLU yang ada di lingkungan Polri adalah Rumah Sakit (RS) Bhayangkara namun belum semua RS Bhayangkara berstatus BLU. RS Bhayangkara terdiri dari :
a. RS Bhayangkara pada tingkat Mabes Polri; dan
b. RS Bhayangkara pada tingkat kewilayahan/Polda.
Pendapatan Rumkit Bhayangkara dapat bersumber dari :
a. jasa layanan;
b. hibah;
c. Anggaran Pendapatan dan Belanja Negara (APBN); dan
d. lain-lain pendapatan Rumkit Bhayangkara yang sah.
Biaya operasional Rumkit Bhayangkara terdiri dari:
a. biaya layanan;
b. biaya umum dan administrasi; dan
c. biaya lainnya.
Tarif layanan Rumkit Bhayangkara mempertimbangkan aspek-aspek:
a. kontinuitas dan pengembangan layanan;
b. daya beli masyarakat;
c. sebagaimana asas keadilan dan kepatutan; dan
d. kompetisi yang sehat.
Tahapan pengelolaan keuangan Rumkit Bhayangkara BLU terdiri dari:
a. Penyusunan RBA dan Rincian Anggaran Biaya (RAB);
b. Penatausahaan dan perbendaharaan;
c. Pengesahan penerimaan dan pengeluaran; dan
d. Pelaporan dan pertanggungjawaban.
Tahapan pengelolaan keuangan Rumkit Bhayangkara non BLU terdiri dari:
a. Penyusunan RAB;
b. Penatausahaan dan perbendaharaan; dan
c. Pelaporan dan pertanggungjawaban.
Adapun RS Bhayangkara yang berstatus BLU berjumlah 40 (empat puluh) RS Bhayangkara dengan rincian sebagai berikut :
1. RS Bhayangkara RS Soekanto
2. RS Bhayangkara Aceh
3. RS Bhayangkara Medan
4. RS Bhayangkara Tebing Tinggi
5. RS Bhayangkara Padang
6. RS Bhayangkara Palembang
7. RS Bhayangkara Pakanbaru
8. RS Bhayangkara Jambi
9. RS Bhayangkara Bengkulu
10. RS Bhayangkara Lampung
11. RS Bhayangkara Sartika Asih Bandung
12. RS Bhayangkara Indramayu
13. RS Bhayangkara Semarang
14. RS Bhayangkara Surabaya
15. RS Bhayangkara Kediri
16. RS Bhayangkara Tulungagung
17. RS Bhayangkara Nganjuk
18. RS Bhayangkara Lumajang
19. RS Bhayangkara Bojonegoro
20. RS Bhayangkara Bondowoso
21. RS Bhayangkara Malang
22. RS Bhayangkara Yogyakarta
23. RS Bhayangkara Banjarmasin
24. RS Bhayangkara Palangkaraya
25. RS Bhayangkara Pontianak
26. RS Bhayangkara Balikpapan
27. RS Bhayangkara Makasar
28. RS Bhayangkara Palu
29. RS Bhayangkara Kendari
30. RS Bhayangkara Manado
31. RS Bhayangkara Denpasar
32. RS Bhayangkara Mataram
33. RS Bhayangkara Kupang
34. RS Bhayangkara Ambon
35. RS Bhayangkara Jayapura
36. RS Bhayangkara Setukpa
37. RS Bhayangkara Pusdik Gasum
38. RS Bhayangkara Pusdik Brimob
39. RS Bhayangkara Brimob Kelapadua
40. RS Bhayangkara Sespimma