Jawa Barat – Bidkeu Polda Jabar Bertempat di Hotel Shakti Bandung, Rabu s.d Jum’at 27 s.d 29 Januari 2021 Bidang Keuangan Polda Jabar selaku pembina fungsi keuangan Satker Jajaran Polda Jawa Barat melaksanakan kegiatan Penyusunan dan Penyajian Laporan Keuangan Polda Jawa Barat TA. 2020 Unaudited. Kegiatan dilakukan dengan tetap melaksanakan Protokol Kesehatan Covid-19. Peserta kegiatan sebanyak 170 orang yang tediri dari Bendahara Penerimaan (Benma) sebanyak 26 orang, Bendahara Pengeluaran sebanyak 26 Orang, Operator SAIBA sebanyak 48 orang, Operator SIMAK BMN sebanyak 48 orang dan Panitia kegiatan sebanyak 32 orang, dengan dibagi menjadi 2 gelombang. Kegiatan ini dibuka oleh Kabidkeu Polda Jawa Barat Kombespol Endang Sri Wahyu Utami, S.I.K., sekaligus pemberian penghargaan kepada Satker yang berprestasi. Penyusunan dan Penyajian Laporan Keuangan Polda Jabar TA.2020 Unaudited berupa arahan dari KasubbidBia&Apk tentang teknis pemeriksaan data keuangan dan SIMAK BMN selama kegiatan berlangsung, “ ujar Kabidkeu. Pelaksanaan kegiatan Penyusunan dan Penyajian Laporan Keuangan Polda Jabar TA. 2020 Unaudited sebagai bentuk pertanggungjawaban atas pelaksanaan tugas yang dibebankan sekaligus sebagai bahan masukan dan pertimbangan pimpinan dalam menentukan kebijakan lebih lanjut dalam Penyusunan Laporan Keuangan sehingga dapat terwujudnya Laporan Keuangan yang lebih berkualitas, transparan dan akuntabel untuk mendukung pencapaian opini Wajar Tanpa Pengecualian (WTP) dari BPK-RI ke-8 kalinya berturut-turut. “tegas Kabidkeu Polda Jabar. @PJ